Owner


Kisah Perjalanan Hidup Seorang Daud
(Owner Multy Sukses International)



Kisah Nyata From Zero To Hero :

Seorang bernama Daud, beliau ini hidup sangat miskin dan susah. Pendidikan pun rendah.

Sejak muda dia harus bekerja keras banting tulang demi sesuap nasi. Menjadi tukang koran dan tukang somay dilakukan tiap hari berkeliling dari kampung ke kampung dibawah terik matahari dan hujan.

Hidup sangat sedih dan menderita sekali. Bahkan hinaan dan remehan orang sudah biasa dialaminya…

Namun karena kegigihan dan sikapnya yg pantang menyerah. Dia pun bermimpi ingin sukses dan melihat peluang kesuksesan itu dalam bisnis MLM sehingga dia mencoba untuk terjun dalam bisnis tsb.

Akhirnya setelah 5 bulan jualan somay sambil bisnis MLM ternyata dia tidak juga berhasil… tak 1 orangpun mau ikut dalam bisnis yg ditawarkannya…

Jujur saja.. jika mengalami tahap seperti ini pastilah kita semua termasuk saya sudah menyerah dan patah semangat…

Tapi seorang Daud tidak pernah melihat kegagalan itu. Yang beliau lakukan hanya ingin berusaha… bekerja… berusaha… bekerja… tanpa menyerah… beliau hanya memiliki 1 modal yaitu maju terus pantang mundur…

Karena kegigihannya yg begitu luar biasa beliau tidak menyerah…

Perjalanan 2 hari dengan sepeda pernah ditempuhnya bahkan tanpa makan.
Tapi hari ini beliau telah membuktikan pada kita semua… agar kita semua sadar dan mengerti perjuangan untuk meraih kesuksesan dalam hidup ini.

Bahwa seorang miskin yg hidupnya pernah menderita jualan koran dan somay SANGAT LAYAK UNTUK HIDUP SUKSES…

Hari ini jika anda baca kisah ini dan kehidupan Anda tidak lebih menderita dari beliau..

Jika Anda tidak pernah mengalami hidup dihina dan ditampar orang ketika menawarkan bisnis…
Jika Anda tidak pernah diusir dari kontrakan…
Jika Anda belum pernah mengalami kelaparan 2 hari tidak makan dalam perjalanan kerja…
Jika pendidikan Anda tidak lebih rendah dari beliau…

Anda jauh lebih beruntung…!

Jika Seorang Daud yang hidup menderita dibawah kemiskinan saja bisa hidup sukses…

Apalagi Anda semuanya yang kehidupannya jauh lebih baik.

Janganlah pendidikan tinggi digunakan hanya untuk pandai dalam mencari 1000 alasan. 

Tapi gunakanlah itu untuk melihat peluang dan memotivasi diri untuk menjadi sukses dan lebih sukses.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar